Pancoran Mas | jurnaldepok.com
Sejumlah unsur pengurus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Depok selama 2 hari mengikuti rangkaian kegiatan Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) tahun 2025.
Kegiatan Rakorcab yang dirangkai dengan acara Halal bi Halal keluarga besar PPP di gelar di Villa Garden Serua Bogor pada tanggal 18 – 19 April 2025 diikuti oleh sejumlah unsur diantaranya Pengurus Harian Partai Persatuan Pembangunan (PH – PPP), Badan Otonom (Banom) PPP, Angkatan Muda Ka’bah (AMK), Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK), Wanita Persatuan Pembangunan (WPP), Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI), para Caleg PPP tahun 2024 serta sejumlah unsur lainnya.
Ketua Dewan Pengurus Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC – PPP) Kota Depok, Mazhab HM mengatakan penyelenggaraan Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan dalam kerangka meningkatkan kiprah dan kontribusi PPP terhadap pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.
“Alhamdulillah semua unsur partai yang kami undang bisa hadir dan mengikuti rapat koordinasi cabang (Rakorcab) PPP tahun ini, kami berharap Rakorcab yang kami rangkai dengan kegiatan Halal bi Halal 1446 Hijriyah akan membuahkan hasil siginifikan bagi peningkatan kiprah PPP terhadap pembangunan Kota Depok serta pemberdayaan masyarakat Kota Depok dimasa mendatang,” ujar Mazhab.
Lebih lanjut, politisi senior partai berlambang Ka’bah mengungkapkan, pada penyelenggaraan Rakorcab tahun ini, pihaknya konsen membahas dua hal penting yakni penguatan struktur partai di semua level kepengurusan kontribusi partai terhadap upaya pemberdayaan masyarakat.
Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Dewan Pengurus Cabang (DPC – PPP) Kota Depok, Ma’mun Pratama mengaku optimistis penyelenggaraan Rakorcab PPP yang dirangkai dengan kegiatan Halal bi Halal keluarga besar PPP Kota Depok bakal membuahkan perubahan signifikan terhadap masa depan PPP Kota Depok yang notabene sebagai salah satu partai pengusung dan pendukung Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok, Supian Suri dan Chandra Rahmansyah.
“Sebagai partai pengusung dan pendukung Wali dan Wakil Wali Kota, kami tentu akan konsisten memberikan support terhadap realisasi program pembangunan Kota Depok dibawah kepemimpinan Supian-Chandra, ini salah satu hal penting yang kami bahas pada Rakorcab tahun ini,” tutup Ma’mun. n Asti Ediawan